Amonium Hidroksida
Larutan amonia atau yang biasa dikenal dengan sebutan air amonia, amonia rumah, dan amonium hidroksida merupakan larutan yang mengandung amonia yang terlarut dalam air. Larutan Amonium hidroksida ini terbentuk karena amonia yang bereaksi dengan molekul air dalam larutan sehingga terbentuk ion Nh4+ dan OH–.
Rumus Kimia
Amonium hidroksida memiliki rumus kimia NH4OH. Meskipun begitu, Larutannya bisa juga dinyatakan dengan NH3(aq).
Baca : Waspada, Ledakan Airbag Bisa Terjadi Kapan Saja
Struktur kimia 2 dimensi (2D) dari NH4OH digambarkan pada gambar di bawah ini
Sifat
Berdasarkan data dari Open Chemistry Database, sifat Amonium Hidroksida ini tidak berwarna, mudah menguap dengan bau yang tajam. Konsentrasi dari amonia bervariasi sampai dengan 30%. Uap ammonia dari larutan amonium hidroksida ini dapat memberi rasa perih di mata. Bahan ini bersifat racun. Zat ini terdapat pada banyak produk industri dan pembersih. Amonium hidroksida dapat melepaskan gas amonia ke udara.
Rumus Kimia | NH4OH |
Massa Molekul Relatif (Mr) | 35.04 g/mol |
Wujud | Cairan tidak berwarna |
Bau | Sangat menyengat |
Densitas | 0.91 g/cm3 (25 % w/w) 0.88 g/cm3 (35 % w/w) |
Titik lebur | −57.5 °C (−71.5 °F; 215.7 K) (25% w/w) −91.5 °C (35% w/w) |
Titik Didih | 27 °C (81 °F; 300 K) (25% w/w) |
Kelarutan dalam air | larut |
Gejala Keracunan
Dikutip dari medicineplus, berikut gejala yang terjadi jika mengalami keracunan amonium hidroksida
Pernafasan dan Paru-paru
- Sesak nafas
- Batuk
- Pembengkakan pada tenggorokan
- Nafas terasa berat dan berbunyi
Mata, telinga, hidung dan tenggorokan
- Rasa sakit di tenggorokan
- Rasa terbakar di hidung, mata, telinga, bibir atau lidah
- Pandangan kabur
Kerongkongan, perut, dan usus
- Pendarahan pada saat buang air besar
- Rasa terbakar di kerongkongan dan perut
- Nyeri di bagian perut
- Muntah disertai pendarahan
Jantung dan peredaran darah
- Pingsan
- Tekanan darah menurun
- Perubahan drastis pH darah
Baca : Cara Sederhana Mengatasi Serangan Jantung Dengan Cabai Rawit
Kulit
- Rasa Terbakar
- Lubang di jaringan kulit
- Iritasi
Kegunaan
- Pembersih rumah tangga
- Pewarna furnitur
- Produksi makanan
- Pemrosesan tembakau
- Jerami olahan untuk sapi
- Penggunaan laboratorium
- Pengobatan dari gigitan dan sengatan serangga
Baca Juga :