Mengonsumsi Selai Kacang
Gaya Hidup Sehat

Ini Manfaat Kesehatan Yang Tak Terduga Mengonsumsi Selai Kacang !

Manfaat Kesehatan Yang Tak Terduga Mengonsumsi Selai Kacang

Kacang tanah sering dinilai buruk karena kandungan lemaknya yang tinggi. Pakar nutrisi juga telah lama memperdebatkan manfaat kesehatan selai kacang.

Menurut Dr. Walter Willett, profesor epidemiologi dan nutrisi di Harvard T.H. Chan School of Public Health dan kedokteran di Harvard Medical School selai kacang mengandung nutrisi yang luar biasa. Dua sendok makan selai kacang mengandung sekitar 7 gram protein, 16 gram lemak, dan 2 gram serat.

Para peneliti dan ahli nutrisi menjelaskan bahwa selai kacang mengandung lemak tak jenuh yang paling sehat. Mengonsumsi lebih banyak lemak jenis ini akan mengurangi kolesterol darah dan risiko penyakit jantung.

Namun demikian, tidak semua selai kacang baik untuk kesehatan. Selai kacang yang paling sehat hanya mengandung satu atau dua jenis bahan yaitu kacang dan garam (dalam jumlah sedikit). Sejumlah produk selai kacang mengandung gula yang berlebih. Pastikan selai kacang yang Anda pilih tidak terlalu banyak mengandung gula. Selain itu, cek label nutrisi pada kemasan dan hindari selai kacang yang mengandung minyak terhidrogenasi atau minyak tidak sehat. Penambahan minyak terhidrogenasi bertujuan untuk menjaga agar selai kacang tidak terpisah atau menjadi rusak dengan cepat.

Jangan terkecoh dengan label rendah lemak pada botol selai kacang. Hal ini dapat menyesatkan karena seringkali selai kacang berlabel rendah lemak mengandung jumlah kalori yang sama namun mengandung lebih banyak mengandung gula.

Selai kacang tanpa minyak terhidrogenasi atau pengemulsi tambahan seringkali lebih mudah terpisah sehingga perlu sedikit pengadukan. Selain itu, masa simpan selai kacang tanpa pengemulsi tambahan lebih pendek dibandingkan dengan yang diberi pengemulsi tambahan sehingga perlu disimpan di dalam lemair es untuk membuatnya bertahan lebih lama.

Sebaiknya jangan mengonsumsi lebih dari dua sendok makan selai kacang, karena dua sendok selai kacang mengandung sekitar 200 kalori.  Jadi lebih baik untuk mempertahankan ukuran porsi dua sendok makan selai kacang untuk menjaga kenaiakn berat badan.

Sumber : Time.com